Bantu Warga Manado, Dikda Sulut All Out Angkut Sampah Pascabanjir

Sumikolah459 Dilihat

 

MANADO, SULUTBICARA.com – Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) melalui Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) terus bergerak memberikan pelayanan pengangkutan sampah di beberapa titik, termasuk di wilayah terdampak bencana banjir. Langkah itu merupakan bagian dari upaya pemulihan Kota Manado.

Diketahui pascabanjir, banyak ditemukan sisa-sisa sedimen dan sampah yang terbawa arus. Alhasil, terjadi penumpukan sampah di mana-mana, di wilayah Kota Manado. Termasuk Kecamatan Tikala Baru yang terdampak bencana paling parah.

Hal ini pula yang membuat Dikda Sulut terus bekerja ekstra keras mengintensifkan pelayanan pengangkutan sampah. Sampai hari ini Sabtu (06/02/2021), Dikda Sulut terus bergerak memberikan pelayanan angkut sampah menggunakan dump truck.

“Demi kenyamanan masyarakat, Dikda Sulut terus bekerja ekstra mengangkut sampah-sampah yang menumpuk. Hari ini kami mengangkut sampah dibeberapa titik di Kota Manado,” ungkap Kadis Dikda Sulut, dr Grace Punuh MKes.

Meski dengan armada terbatas, Dikda Sulut tetap mengerahkan potensi yang ada dalam mengevakuasi berbagai sampah, termasuk sampah-sampah dari rumah warga. “Intinya, layanan angkutan sampah tidak boleh berhenti, kita terus bergerak,” tandasnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain, Sekretaris Dikda Sulut Vileo Dondokambey, Kabid Kabid Arthur Tumipa, Kabid Debby Mamangkey, Kabid Merlinda Mamesah, Kasub Muhammad Sadad, Kasub Nova Loupatty, Kasub Eno Kalatiku dan ASN dan THL Dikda Sulut.

(billy lintjewas)

Komentar