Sulut Bangga! VGMI, Perempuan Pertama Jabat Kepala Daerah di Poso

PALU, SULUTBICARA.com – Pelantikan enam pasang Bupati-Wakil Bupati dan Walikota-Wakil Walikota oleh Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Longki Djanggola, hasil pilkada serentak 2020 di enam kabupaten/kota se-Sulteng periode 2021-2024 telah resmi diselenggarakan 26 Februari 2021 di Jodjokodi Convention Centre  Dharma Wanita, Jumat (26/02/2021).

Yang menarik, Bupati Poso dijabat oleh seorang perempuan, yakni Verna Gladies Merry Inkiriwang (VGMI). Ia merupakan anak dari mantan Bupati Poso dua periode (Alm) Piet Inkiriwang.

Verna Gladies Merry Inkiriwang yang berpasangan dengan Wakil Bupati, Yasin Mangun merupakan perempuan pertama yang menjabat sebagai Bupati Poso dalam sejarah pemerintahan Kabupaten Poso.  

Gubernur Sulteng, Longki Djanggola mengapresiasi terpilihnya Verna Gladies Merry Inkiriwang sebagai Bupati Poso. Ia juga menilai, istri Royke Widya Kaloh tersebut mempunyai pengalaman di pemerintahan sebagai anggota DPR RI selama dua periode.

“Secara kultural (VGMI) punya pengalaman banyak untuk membangun dan memotivasi masyarakat. Saya yakin itu pengalaman berharga,” ungkapnya.

Keenam pasangan tersebut adalah Bupati dan Wakil Bupati Poso, Verna Gladies Merry Inkiriwang  dan Yasin Mangun. Bupati dan Wakil Bupati Tolitoli, Amran Yahya dan Besar Bantilan.

Bupati dan Wakil Bupati Tojo Una-Una, Rendy Afandy Lamadjido dan Hasan Lasiata. Bupati dan Wakil Bupati Sigi, Mohamad Irwan dan Samuel Yansen Pongi.

Bupati dan Wakil Bupati Banggai Laut, Sofyan Kaepa dan Ablit. Walikota dan Wakil Walikota Palu, Hadianto Rasyid dan Reny Lamadjido.

(billy lintjewas)

Komentar