Lewat Pengabdian, Polimdo Gelar Seminar Parenting Dampak Negatif Teknologi di GMIM Sejahtera LNH Pandu

Sumikolah1302 Dilihat

MANADO – Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam mengasuh pemuda dan remaja di era digital, dosen Jurusan Teknik Mesin, Program Studi Teknologi Rekayasa Mekatronika Politeknik Negeri Manado (Polimdo) melaksanakan program pengabdian di jemaat GMIM Sejahtera Lembah Nugraha Hayat (LNH) Pandu pada 1 Juli 2023.

Program tersebut bertujuan untuk mengatasi kecenderungan remaja dan pemuda di GMIM Sejahtera LNH Pandu yang lebih mencintai game online dan turunannya dibandingkan dengan mencintai keluarga serta gereja.

“Sikap ini berdampak pada turunnya semangat remaja untuk beribadah, belajar serta mengkaji ilmu pengetahuan dan teknologi,” ujar Ketua Tim Program Penerapan IPTEK pada Masyarakat, Jerry Purnama STh MSi MPdK didamping anggota Marthen Pua SH MAP, Senin (03/07/2023).

Kegiatan yang dibuka lewat ibadah yang dipimpin Pdt Yulanie Hetty Roring STh dan menghadirkan Edwin Lumunon ST MIT dan Pdt Dr Jerry H Purnama STh MSi MPdK sebagai pembicara ini membahas tentang kurangnya pengetahuan para orang tua, tokoh-tokoh jemaat tentang bagaimana membangun komunikasi yang efektif dan bermutu dengan anak remaja dan pemuda sesuai dengan masa perkembangannya dari perspektif Theologi dan Tekhnologi.

“Adapun tindak lanjut yang akan dilakukan setelah berakhirnya program PIM ini adalah berkoordinasi secara intensif dengan tokoh-tokoh gereja di GMIM Sejahtera LNH Pandu untuk mendapatkan informasi bagaimana remaja dan pemuda berkontribusi dalam aktifitas kerohanian maupun sosial kemasyarakatan,” tukas keduanya.

Sementara itu sejumlah pemuda dan remaja di Jemaat GMIM Sejahtera LNH Pandu mengaku terbantu dengan pengabdian yang dilakukan Politeknik Negeri Manado.

“Terima kasih kepada Polimdo karena telah memilih GMIM Sejahtera LNH Pandu terlebih khusus pemuda dan remaja sebagai tempat melakukan pengabdian,” papar mereka.

(sbc)

Komentar