Polimdo Gelar Pengabdian di Jemaat GMIM Getsemani Werot

Sumikolah559 Dilihat

MANADO, SULUTBICARA.com

Keterbatasan pasokan air bersih untuk memenuhi kebutuhan jemaat menjadi kendala utama yang dialami jemaat GMIM Getsemani Werot, Kecamatan Likupang Selatan, Kabupaten Minahasa Utara.

Hal ini yang membuat Politeknik Negeri Manado (Polimdo) melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) berupa berupa pengeboran air bersih dan pembuatan menara air untuk penampungan di jemaat tersebut sejak tanggal 21 April 2022.

Ketua tim pelaksana PKM, Ir Ever Slat MT didampingi Ir Julius Tenda MT, Ir Enteng Saerang MT dan Dr Herman Tumengkol SST MT menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari Tridarma perguruan tinggi.

“Masyarakat sangat perlu diberi pengetahuan dan keterampilan pengolahan air bersih. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang air bersih dan budaya hidup bersih, serta memberikan keterampilan teknologi proses pengolahan air bersih,” ujar mereka, Kamis (06/10/2022).

Menurut mereka kegiatan bertujuan untuk meningkat pengetahuan jemaat tentang pentinganya air bersih bagi kesehatan.

“Sehingga jemaat telah memiliki pengetahuan dan ketrampilan pengolahan air bersih untuk GMIM Getsemanu Werot,” ungkap mereka.

Sementara itu, Ketua Jemaat GMIM Getsemani Werot Pdt Yenny Kaunang MTh sangat berterima kasih dan merasa terbantu dengan adanya pengabdian dari PKM Polimdo ini.

“Kegiatan sangat bermanfaat dan mempunyai dampak langsung bagi jemaat kami. Kiranya kegiatan ini dapat berlanjut dikemudian hari,” ujar mereka.

(sbc)

Komentar