Dihadiri Kepala LLDIKTI Wilayah XVI dan Ketua Umum APTISI Pusat, UNPI Manado Luluskan 274 Sarjana

MANADO, SULUTBICARA.com

Sebanyak 274 mahasiswa/mahasiswi Universitas Pembangunan Indonesia (UNPI) Manado menjalani prosesi wisuda yang dihadiri langsung Ketua APTISI Pusat Prof Dr Ir Budi Djatmiko MSi MEI di Manado Convention Center, Senin 14 Maret 2022.

Rektor UNPI Manado, Dr Debby Ch Rende MSi mengatakan, wisuda ini terdiri Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, Fakultas Pertanian, Fakultas Sastra, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, serta Fakultas Keperawatan.

Rektor berpesan, sarjana bukanlah gelar yang sembarangan, karena sudah menempuh beberapa tahun dengan perjuangan yang rumit dan keras. Tujuan kampus mendidik mahasiswa tidak hanya untuk mendapatkan gelar kesarjanaannya tetapi harapannya setelah lulus juga dapat mengabdikan kepada masyarakat.

Pengabdian tidak sebatas menjadi tenaga profesional, tetapi pengabdian juga mengandung arti yang luas yaitu mengabdikan kepada masyarakat di mana sarjana itu tinggal dan domisili. “Setidaknya seorang sarjana dapat berperan aktif  dan berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan di dalam masyarakat,” kata Rektor.

Turut hadir dalam acara ini yaitu Ketua APTISI Pusat Prof Dr Ir Budi Djatmiko MSi MEI yang mengisi sesi khusus dengan membawakan orasi ilmiah dan juga Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) XVI, Wilayah Gorontalo, Sulawesi Utara dan Sulawesi Tengah (Gosuluteng) bersama jajarannya, serta Prof Dr Mahludin Baruadi MP bersama jajarannya yang mengisi sambutan acara.

(sbc)

Komentar