Covid 19 Geser Gelaran Tour de Manado

Olahraga320 Dilihat

MANADO, SULUTBICARA.com – Masih terus merebaknya Pandemi Covid 19 di Sulawesi Utara. Membuat jadwal pelaksanaan iven Touring Sepeda berskala nasional, apalagi kalau bukan Tour de Manado, terpaksa harus ditunda pelaksanaannya hingga tahun 2021 nanti.

Ya, hasil keputusan ini ditetapkan seluruh pihak yang terlibat, mulai dari jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sulut, Dispora Manado, hingga Tim Teknis Event Manado Cycling Mania, coach dan panitia terkait lainnya.

“Sesuai kesepakatan bersama, dengan berat hati memang. Kami terpaksa harus menunda pelaksanaan iven Tour de Manado, yang sebelumnya dijadwalkan dihelat di bulan Oktober, menjadi pertengahan tahun 2021. Atau lebih tepatnya Juli 2021,” ungkap Kapolda Sulut Irjen Pol Royke Lumowa, di sela rapat, di Mapolda Sulut, Senin (22/06/2020).

Lanjut mantan Kakorlantas Polri ini, selain pertimbangan utama kesehatan para peserta dan masyarakat secara umum. Pelaksanaan Tour de Manado juga nantinya, akan bersamaan dengan jadwal pelaksanaan kampanye Pilkada 2020.

“Akhir Oktober 2020 di Manado dan wilayah sekitarnya, dipastikan mulai marak dengan kampanye pemilihan kepala daerah 2020, termasuk pemilihan gubernur Sulut,” tukas jenderal bintang dua lagi.

Olehnya, dengan penundaan ini, perhatian segenap panitia penyelenggara, diharapkan bisa turut membantu penanganan pemerintah dalam membantu meringankan warga, yang terdampak akibat wabah Covid 19 nantinya.

“Pertimbangan besar memang, terutama alasan kemanusiaan bagi kami panitia menunda sementara pelaksanaan iven.

Panitia mengupayakan acara pada Juli 2021 nanti, pastinya akan dibikin lebih meriah dan semarak. Sekali lagi, kami memohon maaf sebesar-besarnya atas keputusan ini.

Salam sehat,” sambung Tim Teknis Tour de Manado Ferry Palar, yang juga Sekretaris ISSI Sulut.

Turut hadir dalam rapat, para Pejabat Utama Dirlantas dan Direskrimum Polda, Kadispora Manado Tonny Mamahit, Coach Royke Hendra selaku Coach, Andry Setio IT & Design.(red/*)

Komentar